Pantai Ngrumput yang Ciamik

Yowwmaaa ( kata gaul gue sekarang ) hari weekend, menjalankan kewajiban seorang traveler tidak lain tidak bukan meng explore tempat yang 'bagiku' belum aku kunjungi. Itu hukum nya sudah wajib ngain, no kompromi lagi. hahha


berawal dari upload foto di instagram @jpmpJogja (jangan panik mari piknik) mengenai pantai ngrumput beserta tembing kosakora nya yang ciamik banget sukses buat aku menjadi ngiler bermimik wajah mupeng.


okeh. dimana itu pantai ngrumput ? sejatinya (heleh) jalan yang resmi dibuat pemerintah untuk menuju kesana belum ada. kamu mesti berani tanya ke penduduk setempat mengenai pantai ini. tapi ingat jangan tanya ke petugas penjaga portal, masak aku tanya "pak, pantai ngrumput mana ya ?" dia dengan percaya dirinya "wah itu jauh mas, WEDIOMBO masih ke timur" sumpah itu ngacau banget jawab nya, mulai saat itu i'm not believe with you pak (sorry).

jadi gini, aku kasih rute yang bener : Pantai ngrumput ini sebelahnya (timurnya) pantai drini, parkirnya di pantai drini saja, kalau sudah parkir tanya deh ke tukang parkirnya, "Pak jodoh saya Pantai Ngrumput dimana ya ?" kalau dia jawab "cari aja sendiri, emang gue google map" silahkan ambil batu yang kira - kira seukuran kepalamu terus dicoba sesekali timpukkan di kepalanya. wkwk. Nanti kamu bakalan diarahkan jalan lewat pematang sawah yang akan melewati 2 bukit ( kalau belum melewati 2 bukit jangan berenti jalannya ).


inilah, nikmat Tuhan yang digratiskan untuk kau jamah.

( tebing kosakora, kalau kesini wajib banget naik ketebing ini )

eitt, jangan berpuas hati dulu, piknik mu belum komplit kalau kamu belum nyoba naik ke tebing di timur pantai, tebing nya emang tinggi, jalannya juga nanjak - nanjak dan bercadas tajam

                               
(okeh karena, kemarin kesana hujan deres banget, jalannya juga licin, extra hati - hati)

tapi please, jangan ngeluh dulu, jangan menyerah, teruslah melangkah, cuman sebentar kog, serius, palingan cuma 1 jam an, ( bentar kan, lebih lama mana dia nggantungin kamu ? )
dan ini lah hadiah dari sang pencipta atas kegigihanmu dan ketegaranmu dalam menapaki jalan yang terjal itu.


well, ini bener - bener ciamik, seperti apa caption ku di instagram (@djo_arman) " berbahagialah kamu terlahir di Indonesia, kamu tak perlu mati dahulu untuk melihat surga". yap, ini bener - bener surga yang telah Tuhan ciptakan untuk kita. Ingat jaga selalu surga nan indah ini. see you next trip.